Wednesday, May 8, 2013

SEKILAS TENTANG "UANG SOEKARNO" TH 1964

Apakah Uang Soekarno Tahun 1964 legal? Menurut Katalog Bank Indonesia, Tahun 1964 BI tidak mengeluarkan uang tersebut. Jadi secara tidak langsung dapat menjawab berbagai pertanyaan bahwa uang soekarno tidak legal karena menurut informasi bahwa pada waktu BI mau mengedarkan, terjadilah Pemberontakan G 30 S / PKI jadi uang yang sekiranya \mau dijadikan alat tukar resmi tidak jadi dikeluarkan. Apakah Uang Soekarno Th 1964 harganya cukup fantastis? Ada beberapa orang yang mencari uang Soekarno katanya harganya bisa mencapai ratusan juta rupiah. Tentu saja uang yang dicari dengan ketentuan yang rumit, apakah memang ada atau tidak tidak tahu benar tidaknya. Yang jelas kami belum pernah mendapati atau menemukan sesuai dengan spek atau ciri-ciri yang banyak dicari orang. Adapun ciri yang sering dicari orang yang katanya mempunyai ciri bahwa uang Soekarno itu asli dengen ciri sebagai berikut : 1. Apabila uang tersebut diletakkan di atas telapak tangan akan menggulung seperti gulungan rokok. 2. Apabila di taruh di atas gelas yang berisi air dingin akan melengkung / menggulung dan apabila ditaruh di atas gelas yang berisi air panas akan lurus atau tegak tidak melengkung. Apakah memang ada dengan kriteria seperti itu? Wallahu 'Alam... kami juga tidak pernah menemukan dan mendengar kabar tersebut. kalau kabar orang yang mencari memang cukup banyak, tetapi apakah mereka akan mendapatkan uang dengan kriteria tersebut , kami juga tidak dapat menjawabnya. Lantas apa motif orang mencari uang Soekarno tersebut? Ada berbagai motif diantaranya 1. Sebagai motif koleksi murni karena semata-mata hobi. seorang penghobi uang akan merasa puas apabila dapat mengoleksi berbagai macam uang dari jaman lampau, terlebih uang tersebut mencarinya sulit dan penuh pengorbanan. 2. Motif Spiritual, karena dipergunakan sebagai sarana spiritual sebagaimana yang diperintahkan oleh " orang Pintar" yang mensyaratkan Uang Soekarno sebagai syarat tertentu apabila ingin mendapatkan keinginan / harapan setelah orang tersebut meminta bantuan "Orang Pintar" tersebut. Para pencari uang tersebut mempunyai keyakinan apabila dapat menemukan atau membawa beberapa persyaratan yang telah disyaratkan "Orang Pintar" tersebut, keinginannnya akan terkabulkan. Demikian ulasan tentangUang Soekarno yang mungkin banyak berbagai pertanyaan masih menyelimuti, tapi setidaknya dapat membuka cakrawala tentang uang Soekarno yang banyak dicari oleh "sebagian" orang yang membutuhkannya.

Uang Soekarno Gambar Orang Naik Kerbau Meniup Seruling Bambu

Uang Soekarno Rp. 1000,- Th 1964. Gambar Depan Presiden Soekarno dengan tinta hijau, Gambar baliknya gambar Penggembala Kerbau Meniup seruling dengan tinta merah. Seri : SKR 170880 , Apabila di terawang ada logo Kepala Banteng ( PDI ). Persis di tengah tengan uang ada benang pengaman dari atas ke bawah.